Patroli Presisi, Polsek Simokerto Bongkar Bagupon Merpati di Rell Kapasari
SURABAYA – Polsek Simokerto, Polrestabes Surabaya bongkar bagupon merpati di bantaran Rell Kereta Api di Kapasari Pedukuhan, Simokerto Surabaya, pada Sabtu (3/5/2025) pukul 11.00 wib.
Dalam kegiatan Patroli Presisi tersebut, dilakukan pembongkaran bagupon merpati, lantaran diduga adanya perjudian merpati di kawasan tersebut.
Kapolsek Simokerto, Kompol Didik Triwahyudi S.H melalui Pawas Iptu Pawas-1A Kanit Lantas Iptu Dwi Ady Mudjiono mengatakan kegiatan tersebut dalam rangka menunjang Program Prioritas Kapolri (PRESISI) dan Commander Wish Kapolda Jatim untuk mewujudkan SDM unggul dalam bidang Pemantapan Pemeliharaan Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (HARKAMTIBMAS).
“Hari ini kami melaksanakan patroli kota presisi, atas kegiatan pembongkaran bagupon di rell kapasari pedukuhan. Hal ini dilakukan sebagai wujud Pemeliharaan Keamanan dan Ketertiban Masyarakat,” ujarnya, saat di temui di lokasi.
Berlangsung kegiatan tersebut tidak ditemukan adanya dugaan perjudian burung merpati. Namun, pelaksanaan pembongkaran bagupon merpati tetap dilaksanakan sebagai antisipasi adanya kegiatan tersebut. “Kami mendatangi lokasi yang diduga adanya Perjudian burung merpati dan melaksanakan Pengamanan, Pemantauan Pembongkaran Bekupon burung merpati di Lokasi dalam keadaan aman kondusif terkendali Kejadian menonjol Nihil,” pungkasnya.
Sementara, Salam warga sekitar mengatakan bahwa di lokasi rell kapasari tidak ada perjudian merpati. “Sudah lama gak ada judi sini. Yang ada jual beli merpati dan ternak merpati juga jual telur merpati. Biasanya orang yang jual jamu beli telur merpati disini,” pungkasnya.
Terpisah, selain kegiatan pembongkaran bagupon merpati di rell kapasari, kagiatan tersebut juga berlangsung di lokasi makam rangka yang diduga juga tempat ajang judi merpati.
Kegiatan tersebut berlangsung dipimpin oleh Iptu Dwi Ady Mudjiono bersama anggota piket fungsi Polsek Simokerto, mulai dari anggota lantas, Samapta, Binmas, Reskrim dan intelkam.(Zen)